Buka Puasa Nikmati Sensasi Jus Kurma

jus kurma

LAMANRIAU.COM – Saat beduk magrib berbunyi, tibalah bagi kita untuk menikmati menu berbuka puasa. Resep ini tidaklah sulit karena bahannya mudah kita temui, sehingga dinamakan dengan resep buka puasa sederhana. Meski namanya sederhana, tapi rasanya tak kalah dengan sajian resep berbuka puasa lainnya. Salah satunya adalah jus kurma.

Baca : Salad Kolang-Kaling nan Menggoda Selera

Kurma adalah buah khas dari Timur Tengah yang identik dengan agama Islam. Kurma memiliki banyak variasi, kurma segar berukuran cukup kecil dan warnanya bervariasi dari merah terang hingga kuning cerah.

Mungkin sebagian dari kamu merasa bosan jika harus memakan utuh buat kurma setiap harinya. Oleh karena itu tak jarang orang ingin membuat sesuatu yang beda dan menggugah selera, mulai dari kue hingga ke minuman. Nah untuk minuman sendiri, kamu bisa lho mengkreasikan beberapa jenis minuman segar dengan menggunakan buah kurma.

Saat ini banyak cara untuk menikmati kurma, salah satunya adalah dengan jus kurma yang sangat enak saat buka puasa. Berikut cara sederhana mengolah jus kurma :

Bahan:

150 ml air kelapa
200 g kelapa muda
1 bh avokad, kupas dan potong-potong, simpan dalam freezer 20 menit
1 sdm air jeruk lemon
4 bh kurma, buang bijinya, potong-potong.

Cara Membuat:

1. Campur semua bahan dan blender hingga lembut.
2. Tuang ke dalam gelas menarik. Sajikan.

Untuk 2 porsi

Nilai gizi per porsi
Energi: 133 Kal
Protein: 2,4 g
Lemak: 0,7 g
Karbohidrat: 31,0 g

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *