Riau  

Predikat Tiga Ibukota Kabupaten Terbersih di Riau

kota terbersih

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Tiga kota kabupaten di Riau berhasil mendapatkan penghargaan kota terbersih. Tiga kota tersebut adalah, Siak Sri Indrapura, Bengkalis dan Pengkalan Kerinci. Penghargaan kota bersih ini diberikan oleh Gubernur Riau Syamsuar kepada Wakil Bupati Siak, Husni Merza di Taman Hutan Rakyat (Tahura), Minas, Kabupaten Siak, Rabu 6 Oktober 2021.

Dalam lomba kebersihan ini, Kota Siak mendapatkan nilai 80,88 poin dan berada pada peringkat pertama. Kemudian Kota Bengkalis pada peringkat kedua dengan raihan nilai 75,85 poin. Sedangkan peringkat ketiga Kota Pangkalan Kerinci dengan nilai 73,65 poin.

Baca : HUT ke-76 PMI Tampan Terima Penghargaan Pendonor Terbanyak

Selain tiga besar kota terbersih di Riau tersebut, panitia juga mengumumkan tiga kota yang masuk dalam juara harapan. Antara lain adalah Bagan Siapiapi harapan I, Bangkinang harapan II, dan Taluk Kuantan harapan III.

“Kami mengucapkan selamat kepada kabupaten kota yang sudah berhasil mendapatkan juara pada lomba kebersihan tingkat provinsi Riau ini,” kata Gubri Syamsuar usai memberikan penghargaan.

Pada kesempatan tersebut Gubri Syamsuar berharap kepada pemenang lomba agar terus menjaga dan terus meningkatkan kebersihan lingkungan di wilayahnya masing-masing. Sehingga kedepan kota-kota yang mendapatkan penghargaan sebagai kota bersih tingkat provinsi Riau ini bisa meraih penghargaan yang lebih tinggi lagi, yakni penghargaan tingkat nasional.

“Semoga tahun yang akan datang bisa tingkatkan lagi sehingga bisa mewakili Riau untuk tingkat nasional,” katanya. (MCR)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *