Hikmah  

Rawat Hewan Ini Sejenak, Jadi Penolong Melewati Shiratal Mustaqim

LAMANRIAU.COM – Ternyata ada satu jenis hewan yang bisa menjadi penyelamat untuk melewati shiratal mustaqim kata Ustadz Adi Hidayat.

Hewan ini bukanlah kucing atau anjing, namun pahala yang didapatkan sungguh luar biasa.

Lantas hewan apakah yang dimaksud Dai kelahiran Pandeglang, Banten itu? Berikut jawaban lengkapnya.

Dilansir PortalJember.com dari video yang diunggah kanal YouTube Adi Hidayat Official pada Selasa, 6 Juli 2021 mengungkap tentang hewan yang luar biasa itu.

Pada dasarnya, sebagai sesama makhluk hidup manusia diperintahkan untuk saling menyayangi terhadap yang lain.

Dirilia dari portaljember.com, kasih sayang itu tidak terbatas kepada sesama manusia saja, melainkan kepada hewan dan tumbuhan.

Baca Juga: Rumus dalam Menghadapi Masalah Hidup Hanya dengan Cara ini, Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Bahkan, kepada alam pun manusia dianjurkan untuk menjaga dan merawatnya demi kelangsungan kehidupan di masa depan.

Salah satu faedah yang didapatkan dari perilaku tersebut ialah pahala yang diberikan langsung oleh Allah.

Bahkan, ada satu hewan yang bila dipilih dan dirawat sejenak akan memberikan manfaat luar biasa.

Menurut Ustadz Adi Hidayat, hewan tersebut akan memberikan pengaruh yang luar biasa bagi manusia saat di akhirat kelak.

Hal itu terjadi karena timbangan pahalanya akan sangat berat sehingga menutupi dosa-dosa yang dilakukan.

Dengan pahala yang semakin berat itu, otomatis langkahnya melewati shiratal mustaqim akan semakin ringan.

Baca Juga: Dosa Sebanyak Apa pun Kalah dengan Wirid Ini, Pahalanya Memenuhi Langit dan Bumi Kata Gus Baha, Segara Amalkan

Adapun jenis hewan yang bisa meningkatkan pahala itu bila dipilih dan dirawat sejenak ialah hewan qurban.

Tentu jenis hewan qurban haruskah mamalia yang dijadikan sebagai ternak, seperti unta, kambing, dan sapi. Setidaknya itulah yang lazim di masyarakat.

Ketika dipilih yang paling sehat dan terbaik, justru pahalanya akan semakin banyak. Maka, hendaklah dirawat sejenak barangkali beberapa saat saja agar untuk memastikan kondisinya.

Baca Juga: Baca Dzikir Ini Sebelum Tidur Bila Tak Mampu Tahajud, Dosa Terampuni, Doa Mustajab Kata Syekh Ali Jaber

“Maksudnya adakah hewanhewan ini jika kita bisa mencari yang paling bagus, yang paling baik, maka dimungkinkan pahalanya semakin bagus,” tegasnya.

Dengan memilih hewan qurban yang bagus dan memperlakukannya dengan penuh kasih sayang otomatis pahalanya semakin besar. 

Dengan banyaknya pahala ini yang akan memudahkan kita melewati shiratal mustaqim karena timbangannya semakin besar, semakin banyak,” ungkap Ustadz Adi Hidayat.(net/jm)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *