Kampar  

Basarnas Masih Cari Penambang Pasir Tenggelam di Sungai Kampar

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Tim SAR gabungan masih melakukan upaya pencarian korban tenggelam di Sungai Kampar tepatnya di Desa Pulau Lawas, Bangkinang, Kabupaten Kampar, Minggu 13 Februari 2022.

Korban yang diketahui bernama Nite’ Aro Telaumbanua (35) dilaporkan tenggelam saat mencari pasir dengan sampannya pada Sabtu kemarin.

Kasubsi Ops Kesiapsigaan Basarnas Pekanbaru, Jacky Chan, mengatakan sampai saat ini korban belum ditemukan. Diduga korban tenggelam akibat kelebihan beban sampan.

“Sejak kemarin kita sudah melaksanakan penyisiran dan penyelaman di posisi korban terakhir. Visibility jarak pandang dibawah 1 KM kendala arus lumayan kencang tapi masih bisa dilakukan penyelaman,” kata Jacky.

Selain melakukan penyelaman, tim SAR gabungan juga melakukan penyisiran di atas permukaan sungai dan memperluas area pencarian.

“Jadi untuk hari ini area pencarian diperluas dari sebelumnya yakni sejauh 4 km ke arah hilir. Upaya penyelaman tetap dilakukan,” ujarnya.

Sementara itu dalam proses pencarian ini sebanyak 4 rubber boat diturunkan. Warga sekitar juga turut membantu tim gabungan melakukan pencarian korban. (rri)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *