Kampus  

Ma’had al-Jami’ah STAI HM Lukman Edy Taja Pesantren Kilat Bagi Mahasiswa

Mahasantri Sedang Berbuka Bersama di Ma’had al-Jami’ah.

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Sebanyak 135 mahasantri Ma’had al-Jami’ah STAI H.M. Lukman Edy Pekanbaru mengikuti pesantren kilat selama 11 hari di bulan Ramadhan, terhitung mulai dari tanggal 04-14 April 2022. Selama kegiatan berlangsung, mahasantri dibimbing, mulai dari sholat berjamaah, tahsin dan tahfidz al-Qur’an, mengikuti kajian Kitab Kuning, dan bahkan ikut serta dalam beberapa pelatihan, seperti penulisan jurnal, desain grafis dan tilawatil Qur’an.

Mudir Ma’had, Dr. H. Firman Surya Putra, Lc., D.E.S.A, dalam pembukaan acara mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian dari program Ma’had al-Jami’ah yang bertujuan untuk mencetak mahasantri yang alim dan berakhlak mulia.

“Semua pembiayaan digratiskan bagi mahasantri selama kegiatan ini berlangsung, mulai dari sahur bersama, ifthor Jama’i, sampai pada kajian kitab dan tausiyah ramadhannya,” ujar Firman Surya, Sabtu 9 April 2022.

Dalam mengisi kajian, Ma’had al-Jami’ah mengundang beberapa ustadz kondang Riau, seperti Prof. Dr. H. Abdul Somad, Lc., D.E.S.A, Prof. Dr. Akhmad Mujahidin, M.Ag, Prof. Dr. Alaiddin Koto, MA, KH. Misran Agusmar, Lc. MA, Dr. H. Abu Anwar, M. Ag, Dr. Nixon Husein, Lc., MA. dan lain-lain.

Adapun kitab yang dikaji selama kegiatan ini diantaranya adalah, Tasawuf (Kitab al-Hikam), Akhlak (Ta’lim al-Muta’allim), Fikih (Fiqh al-Islami wa Adillatuhu), Tafsir, (Tafsir Jalalain) dan Hadis (Hadis Arba’in al-Nawawi) dan lain-lain.

“Baru pertama kali ini pak, saya pernah ikut kajian secara rutin selama 11 hari berturut-turut, ustadz-ustadnya luar biasa. Kami banyak dapat ilmu baru selama Ramadhan ini,” kata Usaini, salah seorang mahasantri ketika ditanya pendapatnya tentang kegiatan tersebut.

Ketua STAI HM. Lukman Edy Pekanbaru, Dr. Afiq Budiawan, M.HI menuturkan, saat ini STAI HM. Lukman Edy Pekanbaru telah memiliki tiga program studi, yakni Prodi Hukum Keluarga, Perbankan Syari’ah, dan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI).

“Institusi dan ketiga prodi tersebut sudah terakreditasi B. Di samping itu, STAILe kini juga sudah mempunyai Ma’had al-Jami’ah yang mengintegrasikan kurikulum kampus,” jelasnya.

Sejauh ini, kata Afiq, STAILe Pekanbaru telah membuka penerimaan mahasiswa baru gelombang 2 yang dimulai dari tanggal 5 April 2022 sampai 5 Juni 2022. ***

Editor: Fahrul Rozi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *