Wujudkan Lingkungan Belajar Sehat, Maxim Duri Bagikan Hand Sanitizer ke Beberapa Sekolah

Maxim Duri melakukan kegiatan penyerahan hand sanitizer ke beberapa sekolah.

LAMANRIAU.COM, DURI – Dalam rangka upaya pencegahan penularan virus di era pandemi ini, protokol kesehatan masih harus diterapkan. Maka dari itu, Maxim Duri melakukan kegiatan penyerahan hand sanitizer ke beberapa sekolah di Kota Duri, Kabupaten Bengkalis, Riau. Kegiatan ini dilaksanakan beberapa waktu lalu dan bertepatan dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional 2022.

Head of Division Maxim Duri, Fadil Muhammad menyampaikan bahwa pendistribusian hand sanitizer dilakukan untuk mendukung pihak sekolah dalam mencegah penularan virus.

“Memperingati Hari Pendidikan Nasional tahun 2022, Maxim Duri melakukan pendistribusian hand sanitizer di 4 sekolah di Kota Duri. Sekolah-sekolah tersebut antara lain SMPN 1 Mandau, SMPN 4 Bathin Solapan, MTs Hubbul Wathan, serta MA Hubbul Wathan. Maxim Duri turut mendukung pihak sekolah dalam melakukan upaya pencegahan penyebaran virus Covid-19 di area sekolah,” ujarnya.

Fadil berharap kegiatan ini dapat bermanfaat bagi siswa dan seluruh pihak di lingkungan sekolah, terlebih dalam upaya pencegahan penularan virus.

“Dengan memberikan hand sanitizer kepada pihak sekolah, diharapkan dapat bermanfaat bagi siswa dan seluruh pihak di sekolah,” tutupnya.

Wakil Ketua Bidang Kurikulum SMPN 4 Bathin Solapan, Dewi Krisdamora menyampaikan rasa terima kasih kepada Maxim Duri atas kegiatan ini, “Terima kasih atas pemberian hand sanitizer untuk SMPN 4 Bathin Solapan, semoga dapat bermanfaat bagi murid serta guru dalam upaya mencegah penyebaran virus covid-19 disekolah ini.”

Dewi juga menyampaikan kehadiran Maxim di Kota Duri diharapkan dapat membantu mobilitas murid dan guru.

“Semoga juga dengan hadirnya aplikasi Maxim, dapat membantu mobilitas murid dan guru dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran,” ucapnya.

Kegiatan pemberian hand sanitizer juga dilakukan oleh Maxim di beberapa kota di seluruh Indonesia. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, Maxim dapat berkontribusi dalam tindakan pencegahan penularan virus di sekolah sehingga menciptakan lingkungan belajar yang sehat dan bebas dari penyakit. (rls)

Editor: Fahrul Rozi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *