Drainase Penuh Sampah, Muflihun Minta RT dan RW Awasi Warganya Buang Sampah

Salah satu penyebab banji di Kota Pekaanbaru adalah tumpukan sampah di dalam drainase (net)

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Penjabat (PJ) Walikota Pekanbaru, Muflihun, menemukan salah satu penyebab banjir di dalam Kota Pekanbaru, yakni banyaknya drainase tersumbat oleh sampah warga.

Untuk itu, dalam peninjauan ke lokasi banjir baru-baru ini, Muflihun meminta RT, RW dan Lurah mengawasi warganya membuang sampah.

“Ini penyumbatan, sampah di parit-parit dan drainase. Makanya saya minta juga pengawasan pak RT/RW, dan lurah. Ketika ada masyarakat yang ingin buang sampah tolong di tegur, dilarang,” ujar Muflihun, seperti dikutip dari laman pekanbaru.go.id, Sabtu, 11 Juni 2022.

Muflihun meminta masyrakat turut serta dalam penanganan masalah sampah dan banjir. Minimal masyarakat bisa menjaga dan membuang sampah pada tempatnya dan pada waktu yang ditentukan.

“Kami imbau masyarakat untuk jadwalkan buang sampah dengan betul, saya rasa (masalah) sampah bisa hilang. Seperti ruko juga tolong buat tong sampah,” ulasnya.

Disebutkan, pemerintah Kota Pekanbaru telah melakukan berbagai langkah untuk mengatasi banjir yang sudah menahun itu. Diantaranya normalisasi drainase, parit jalan, serta melakukan normalisasi sungai. Pengerjaan normalisasi sungai tengah dilakukan di Sungai Sail dan Sungai Sibam.

Editor: Deandra

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *