Lima Daerah di Sumbar dengan Jumlah SMA Terbanyak

LAMANRIAU.COM, PADANG– Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Barat (Sumbar) mencatat, pada tahun 2021 terdapat 331 Sekolah Menengah Atas (SMA), baik negeri maupun swasta.

SMA tersebut berada dibawah naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

Jumlah diatas tersebut naik dibanding tahun 2020 sebanyak 330 SMA, yang tersebar di 19 Kabupaten dan Kota.

Katasumbar.com merilis lima daerah dengan jumlah SMA terbanyak.

Kota Padang sebagai ibukota provinsi berada di urutan pertama dengan jumlah SMA 58, rinciannya 17 SMA Negeri dan 41 SMA Swasta.

Urutan kedua ada Kabupaten Agam dengan jumlah 27 SMA. Rinciannya 21 SMA Negeri dan 6 SMA Swasta.

Urutan ketiga, Pesisir Selatan dengan 25 SMA tanpa satupun SMA Swasta. Urutan keempat ada Kabupaten Pasaman Barat dengan 24 SMA, rinciannya 13 SMA Negeri dan 11 SMA Swasta.

Urutan kelima, Kabupaten Padang Pariaman dengan 23 SMA, terdiri dari 20 SMA Negeri dan 3 SMA Swasta.

Sementara itu daerah lainnya, Kabupaten Kepulauan Mentawai ada 13 SMA yang terdiri dari 11 SMA Negeri dan 2 SMA Swasta.

Kabupaten Solok 22 SMA, 19 Negeri dan 3 Swasta. Sijunjung 14 SMA, 13 Negeri dan 1 Swasta.

Tanah Datar 19 SMA, 15 Negeri dan 4 Swasta. Lima Puluh Kota 17 SMA, 16 Negeri dan 1 Swasta.

Kabupaten Pasaman 14 SMA Negeri, 12 Negeri dan 2 Swasta. Solok Selatan 11!SMA Negeri.

Kota Solok 7 SMA, 4 Negeri dan 3 Swasta. Sawahlunto 4 SMA, 3 Negeri dan 1 Swasta. Padang Panjang 6 SMA, 4 Negeri dan 1 Swasta.

Bukittinggi dan Payakumbuh masing-masing 11 SMA, dengan 5 Negeri dan 6 Swasta dan Pariaman 8 SMA, 6 Negeri dan 2 Swasta.

Data tersebut dituangkan dalam Sumbar dalam Angka 2022.**

Editor: Zulfilmani

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *