Puluhan Siswa MA Tarbiyah Batang Tumu Ikut Vaksin Tahap 1

LAMANRIAU.COM, MANDAH – Untuk mensukseskan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dan program vaksinasi pemerintah, Madrasah Aliyah Tarbiyah Desa Batang Tumu, Kecamatan Mandah, Indragiti Hilir melaksanakan vaksin bagi lebih 70 siswanya, Jumat 24 September 2021.

Kepala MA Tarbyah Batang Tumu, Imran Saiman, S.Pd mengatakan, vaksin tahap 1 ini dilaksanakan oleh petugas dari UPT Puskesmas setempat dengan jenis Sinovac.

“Meski pun masih ada yang takut disuntik vaksin, namun para siswa tetap antusias mengikutinya,” kata Imran.

Kegiatan yang berlangsung di gedung UPT Puskesmas Pasar Tokolan, Desa Batang Tumu, para siswa sudah mulai mengantri pada pukul 08.00 wib pagi.

“Kami berharap melalui pelaksanaan vaksin ini, dapat membantu siswa dan siswi melaksanakan belajar tatap muka secara penuh, setelah lama tak bersekolah dalam ruang kelas,” lanjut Imran.

ia menyebutkan, vaksinasi adalah upaya pemerintah dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 bagi masyarakat. Usaha tersebut harus didukung oleh masyarakat, termasuk lingkungan sekolan.

“Harapan kita pandemi Corona cepat berakhir dan kita kembali pada sistuasi normal sebelumnya,” pungkas Imran. ***

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *